IMPLEMENTASI METODE ROLE PLAYING PEMILIHAN UMUM (PEMILU) DALAM MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR
Abstrak
Abstrak
Penelitian ini bertujuan mengetahui lebih dalam tentang implementasi metode role playing pemilihan umum (pemilu) dalam meningkatkan keaktifan belajar matematika. Metode penelitian yaitu deskriptif kualitatif. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah 25 siswa IV MI Al-Akbar 1 Air Kumbang. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi mengenai metode pembelajaran role playing Pemilihan Umum (Pemilu). Selain itu tes uraian juga dilakukan untuk mendapatkan hasil akhir dari penelitian ini agar diketahui peningkatannya. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis data deskriptif dengan melihat hasil keaktifan belajar siswa dengan cara menarik kesimpulan. Hasil dari implementasi metode pembelajaran role playing yang diterapkan oleh guru di MI Al-Akbar 1 Air Kumbang kelas V sangat memuaskan dan sesuai dengan apa yang diharapkan. Hal ini terbukti dengan adanya: 1) Berkurangnya siswa mengantuk di kelas 2) Banyaknya siswa yang aktif bertanya mengenai materi 3) Berkurangnya suasana kelas yang monoton karena metode yang digunakan sesuai dengan mata pelajaran Matematika yaitu metode role playing, 4) Siswa menjadi pemberani untuk mengekspresikan diri. Aktivitas ini membantu siswa terlibat secara aktif, meningkatkan pemahaman siswa tentang konsep matematika, dan mengembangkan keterampilan kreatif. Dalam hasilnya, siswa menjadi lebih terinspirasi dan termotivasi dalam mempelajari matematika, serta memperoleh pemahaman yang lebih dalam tentang hubungan antara matematika dan kehidupan sehari-hari.
##submission.copyrightStatement##
##submission.license.cc.by-sa4.footer##Ibtida diterbitkan di bawah lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License . Penulis mempertahankan hak cipta atas karya mereka. Pengguna dapat membaca, menyalin, dan mendistribusikan karya dalam media apa pun asalkan penulis dan jurnal dikreditkan dengan tepat. Di bawah ini Anda dapat menemukan teks lengkap lisensi yang ditandatangani oleh penulis.
